ANALISA KINERJA KONEKSI JARINGAN KOMPUTER PADA SMK TEKNOLOGI BISTEK PALEMBANG

UNIVERSITAS BINA DARMA, UNIVERSITAS BINA DARMA (2022) ANALISA KINERJA KONEKSI JARINGAN KOMPUTER PADA SMK TEKNOLOGI BISTEK PALEMBANG. ANALISA KINERJA KONEKSI JARINGAN KOMPUTER PADA SMK TEKNOLOGI BISTEK PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
ANALISA KINERJA KONEKSI JARINGAN KOMPUTER PADA SMK TEKNOLOGI BISTEK PALEMBANG.pdf

Download (959kB) | Preview
Official URL: https://www.binadarma.ac.id

Abstract

Jaringan komputer adalah dua komputer dapat dikatakan saling terkoneksi dalam sebuah jaringan jika keduanya mempunyai kemampuan untuk saling berkomunikasi dan bertukar informasi. Untuk memberi sebuah koneksi jaringan komputer keseluruh pengguna dalam area disekitarnya. Dalam tugas akhir ini, peneliti memilih tempat di sekolah SMK Teknologi Bistek Palembang untuk menganalisis kinerja jaringan komputer dan topologi yang digunakan adalah topologi star. Dimana dalam melakukan aktivitas kerja pada saat mengakses jaringan, mengolah data, sharing resources pada jaringan internet koneksi jaringannya kurang stabil karena permintaan akses yang tinggi seperti mengirim email, mendownload, sharing file antar komputer sehingga membuat terganggunya aktivitas menggunakan internet yang membuat para pengguna tidak nyaman dalam penggunaan internet. Dari permasalahan tersebut memunculkan gagasan untuk melakukan penelitian agar dapat mengetahui apa penyebab dari permasalahan yang ada dengan melakukan pengukuran terhadap parameter QoS yang terdiri dari bandwidtch, delay, throughput, dan packet loss. Dalam pengukuran kinerja koneksi jaringan komputer ini menggunakan metode QoS (Quality of Service) untuk mengetahui jumlah bandwidtch, throughput, delay dan packet loss berdasarkan standar THIPON.. Selain itu penelitian ini juga menggunakan metode action research, dengan tahapan penelitian melakukan diagnosing, action planning, action taking , evaluating dan learning. Maka dapat diketahui seberapa cepat koneksi jaringan , dimana hasil dari penelitian ini berguna untuk manajemen perangkat jaringan komputer yang ada di SMK Teknologi Bistek Palembang agar dapat mengetahui kelemahan dari setiap node dan jaringan yang ada di SMK Teknologi Bistek Palembang.

Item Type: Article
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Electronics and Computer Science
Depositing User: Mr Edi Surya Negara
Date Deposited: 23 Jun 2022 01:56
Last Modified: 23 Jun 2022 01:56
URI: http://eprints.binadarma.ac.id/id/eprint/14426

Actions (login required)

View Item View Item