EVALUASI MANAJEMEN KRISIS PADA LEMBAGA PEMERINTAHAN DI PEMPROV DKI JAKARTA.

Shinta Desiyana Fajarica, Shinta (2022) EVALUASI MANAJEMEN KRISIS PADA LEMBAGA PEMERINTAHAN DI PEMPROV DKI JAKARTA. EVALUASI MANAJEMEN KRISIS PADA LEMBAGA PEMERINTAHAN DI PEMPROV DKI JAKARTA.

[img]
Preview
Text
EVALUASI MANAJEMEN KRISIS PADA LEMBAGA PEMERINTAHAN-COVER.pdf

Download (54kB) | Preview
Official URL: https://www.binadarma.ac.id

Abstract

Jurnal ini membahas tentang peran humas lembaga pemerintahan dalam menjalankan fungsinya sebagai pengelola aktivitas manajemen krisis. Keterbatasan ruang gerak humas di lembaga pemerintahan ini kerap kali menjadi hambatan bagi pihak humas untuk lebih bereksplorasi dalam membuat serta melaksanakan program yang dinilai baik untuk publikasi serta citra positif lembaga pemerintahan di masyarakat. Seharusnya humas memiliki akses dan wewenang khusus, yang memudahkan pihak humas untuk mengembangkan pemikiran serta kreatifitas mereka agar citra positif yang diinginkan dapat tercapai dengan baik dan maksimal. Krisis ini dapat dijadikan sebuah kesempatan bagi lembaga untuk menjadi lebih baik apabila didukung dengan kinerja serta indikasi positif dari lembaga tersebut. Selain membahas tentang peran humas, jurnal ini juga memaparkan indikasi yang mempengaruhi berperannya sebuah instansi dalam menangani krisis. Indikasi inilah yang dijadikan tolak ukur sejauhmana instansi tersebut dapat terlibat dan ikut berperan serta dalam mengatasi setiap kemungkinan krisis yang akan, sedang atau sudah terjadi di lingkungan institusi tersebut.

Item Type: Article
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Management
Depositing User: Mr Edi Surya Negara
Date Deposited: 19 Jun 2022 12:39
Last Modified: 19 Jun 2022 12:39
URI: http://eprints.binadarma.ac.id/id/eprint/12669

Actions (login required)

View Item View Item