PENGARUH METODE PEMBELAJARAN BERBASIS PERMAINAN TERHADAP HASIL BELAJAR SHOOTING DALAM PERMAINAN SEPAKBOLA

UNIVERSITAS BINA DARMA, UNIVERSITAS BINA DARMA (2022) PENGARUH METODE PEMBELAJARAN BERBASIS PERMAINAN TERHADAP HASIL BELAJAR SHOOTING DALAM PERMAINAN SEPAKBOLA. PENGARUH METODE PEMBELAJARAN BERBASIS PERMAINAN TERHADAP HASIL BELAJAR SHOOTING DALAM PERMAINAN SEPAKBOLA.

[img]
Preview
Text
3. CONTENT-min.pdf

Download (2MB) | Preview
Official URL: https://www.binadarma.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membahas mengenai apakah metode pembelajaran berbasis permainan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap hasil belajar shooting ke gawang dalam permainan sepakbola. Metode penelitian yang penulis gunakan adalah metode eksperimen sebanyak 20 orang siswa putra kelas XI Mia 1 dan 2 di SMA YWKA Kota Bandung, teknik pengambilan sampel menggunakan teknik sampel proporsional. Instrumen yang digunakan adalah tes shooting ke gawang dengan penelitian dua bulan. Berdasarkan hasil pengolahan dan analisis data mengenai pengaruh metode pembelajaran berbasis permainan terhadap hasil belajar shooting ke gawang dalam permainan sepakbola, maka penulis mengambil beberapa kesimpulan sebagai berikut : (1) Metode pembelajaran berbasis permainan memiliki peningkatan yang signifikan terhadap hasil belajar shooting ke gawang dalam permainan sepakbola, (2) Pembelajaran tanpa berbasis permainan memiliki peningkatan yang signifikan terhadap hasil belajar shooting ke gawang dalam permainan sepakbola, (3) Metode pembelajaran berbasis permainan memiliki peningkatan yang lebih signifikan dibandingkan dengan kelompok pembelajaran tanpa berbasis permainan terhadap hasil belajar shooting ke gawang dalam permainan sepakbola.

Item Type: Article
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education
Depositing User: Mr Edi Surya Negara
Date Deposited: 16 Jun 2022 01:26
Last Modified: 16 Jun 2022 01:26
URI: http://eprints.binadarma.ac.id/id/eprint/11055

Actions (login required)

View Item View Item