PERGESERAN PENGGUNAAN BAHASA JAWA DI KALANGAN ANAK-ANAK DI DESA SIDOHARJO KABUPATEN BANYUASIN

Ayu Puspitas Indah Sari, Ayu (2022) PERGESERAN PENGGUNAAN BAHASA JAWA DI KALANGAN ANAK-ANAK DI DESA SIDOHARJO KABUPATEN BANYUASIN. PERGESERAN PENGGUNAAN BAHASA JAWA DI KALANGAN ANAK-ANAK DI DESA SIDOHARJO KABUPATEN BANYUASIN.

[img]
Preview
Text
3. Article Text-18309-1-10-20201223.pdf

Download (632kB) | Preview
Official URL: https://www.binadarma.ac.id

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan terjadinya peristiwa pergeseran bahasa Jawa ke bahasa Indonesia di kalangan anak-anak di desa Sidoharjo. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif yang dilakukan untuk mendeskripsikan atau memberi sebuah gambaran yang bersifat aktual terhadap proses terjadinya pergeseran bahasa Jawa di Desa Sidoharjo Kecamtan Air Salek Kabupaten Banyuasin. Penelitian ini difokuskan pada tiga ranah dalam kehidupan sehari-hari. Ketiga ranah tersebut meliputi ranah keluarga, ranah pendidikan, dan ranah keagamaan. Berdasarkan dari ketiga ranah dihasilkan bahwa pergeseran penggunaan bahasa Jawa terhadap bahasa Indonesia terjadi pada ketiga ranah tersebut dengan persentase sebagai berikut, pada ranah keluarga pergeseran bahasa Jawa terhadap penggunaan bahasa Indonesia sebesar 78%, pada ranah lingkungan sebesar 65%, dan ranah keagamaan sebesar 50%. Simpulan, telah terjadi pergeseran penggunaan bahasa Jawa terhadap bahasa Indonesia dengan persentase yang cukup tinggi yaitu lebih dari 50% pada kalangan anak-anak di desa Sidoharjo kabupaten Banyuasin. Kata Kunci : Pergeseran Bahasa, Bahasa Jawa

Item Type: Article
Subjects: P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Mr Edi Surya Negara
Date Deposited: 14 Jun 2022 05:09
Last Modified: 14 Jun 2022 05:09
URI: http://eprints.binadarma.ac.id/id/eprint/10565

Actions (login required)

View Item View Item